Tradisi Literasi Di Peradaban Islam

Para ilmuwan Muslim mampu menghasilkan karya-karya spektakuler yang bahkan sejumlah karya dari ilmuwan Muslim itu masih bertahan, dikaji dan dipelajari sampai hari ini.


Judul Buku : “Tradisi Literasi Di Peradaban Islam: Etika dan Etos Para Ilmuwan Muslim”
Penulis : Arwin Juli Rakhmadi Butar-Butar
Penerbit : Pustaka Compass
Tahun Terbit : 2020
Cetakan : I
Ketebalan : 290 halaman
ISBN : 978-623-7473-06-0
Peresensi: Novida Sari

NarasiPost.com - Dalam keterbatasan sarana kertas dan tinta di masa generasi awal peradaban Islam, para ilmuwan Muslim mampu menghasilkan karya-karya spektakuler yang bahkan sejumlah karya dari ilmuwan Muslim itu masih bertahan, dikaji dan dipelajari sampai hari ini.

Penulis menyadari benar bahwa kaum Muslim apalagi para ilmuwan Muslim memiliki rahasia yang bahkan tidak dimiliki oleh ilmuwan barat ataupun ilmuwan sekuler pada hari ini. Ada dua hal penting yang menghunjam dan melatari jiwa para ilmuwan Muslim ketika itu yaitu etika dan etos. Saya melihat betapa Buku ini menyampaikan kepada para pembaca bagaimana etika keilmuwan seorang ilmuwan bahkan bagaimana produktivitas yang mereka miliki.

Menulis merupakan ibadah, mengambil ilmu pengetahuan dan mengembangkannya sesuai dengan akidah yang mereka miliki menjadikan ilmu pengetahuan semakin pesat di tangan ilmuwan Muslim melalui proses adaptasi, sintesa kreatif dan mentalitas keilmuwan. Bahkan kemajuannya jauh meninggalkan sumber awal dari ilmu tersebut
Pada buku ini kita akan dibawa penulis untuk melihat dan menyadari bagaimana etos dan etika kaum Muslimin dalam membaca, menelaah, mengobservasi yang akhirnya menghasilkan karya-karya tulis yang variatif, inovatif dan adaptif. Bahkan semakin kita melihat kenyataan bahwa plagiasi atau menyontek naskah orang lain adalah sesuatu yang memalukan dan tidak bisa dimaafkan dalam komunitas sarjana Muslim Klasik.

Pencantuman sumber rujukan adalah sesuatu yang penting dan telah dimulai di sekitar abad ke-9 M bagi ilmuwan Muslim. Berbeda dengan para ilmuwan Pra-Islam, mereka tidak merasa perlu mencantumkan dari mana informasi dan ilmu itu mereka dapatkan.

Kalau peradaban hari ini mengklaim bahwa penemuan tekhnologi banyak berasal dari Barat, maka penulis telah menunjukkan bahwa kenyataan itu salah besar. Bahkan para ilmuwan Muslim telah melakukannya bahkan berabad sebelum klaim itu mereka sebarkan. Bahkan ilmuwan barat ada yang menyalin apa yang pernah dikemukakan ilmuwan Muslim tanpa memberikan kredit kepada penulis awal.

Buku ini membawa kita berpetualang pada ilmuwan Muslim yang luar biasa bahkan kehebatan mereka tidak sebanding dengan ilmuwan kita pada hari ini. Kita akan dikenalkan pada para ilmuwan Muslim hebat seperti Ibnu Sina, Al-Hamdany, Al-Biruny, Ibn Al-Haitsam dan masih banyak ilmuwan hebat lain.


Dengan penuh etika, penulis telah menunjukkan bukti-bukti dari apa yang dituangkannya dalam buku ini. Dan untuk para penulis masa kini, betapa buku telah mencerahkan tentang etika kepenulisan, etos keilmuwan dan produktivitas ilmuwan Muslim. Bahkan saya berpikir, bagaimana caranya agar produktivitas ilmuwan Muslim hari ini bisa menyeimbangi produktivitas ilmuwan Muslim di masa lalu. Akhirul kalam, buku ini sangat saya sarankan untuk dimiliki dan dibaca.

Picture Source by Google


Disclaimer: Www.NarasiPost.Com adalah wadah bagi para penulis untuk berkumpul dan berbagi karya. NarasiPost.Com melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda. Tulisan yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim tulisan/penulis, bukan Www.NarasiPost.Com. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email [email protected]

Disclaimer

Www.NarasiPost.Com adalah media independent tanpa teraliansi dari siapapun dan sebagai wadah bagi para penulis untuk berkumpul dan berbagi karya.  NarasiPost.Com melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda. Tulisan yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim tulisan/penulis, bukan Www.NarasiPost.Com. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email [email protected]

Previous
Resensi Novel Amelia
Next
Tentang Kamu
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
bubblemenu-circle
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram