Always Love Your Mother

Always love your mother

So, always love your mother, cause you never get another! Jadilah penyejuk mata dan hati bagi ibu-bapak kalian. Jika sudah begini Allah Swt. akan rida padamu.

Oleh. Isty Da’iyah
(Kontributor NarasiPost.Com)

NarasiPost.Com-Hai, Guys, untuk kalian yang saat ini masih punya dua orang tua komplet, kalian harus banyak bersyukur. Terutama yang masih setia didampingi dan didoakan oleh ibu (mother) kalian. Itu adalah sebuah anugerah dan nikmat yang Allah berikan.

So, wajib bagi kalian untuk selalu mengungkapkan rasa syukur itu kepada-Nya, dan sebagai wujud terima kasih kepada ibumu yang telah banyak berkorban, dan berjuang membersamai kalian.

Can you imagine? Saat hamil, seorang ibu kepayahan dari mulai mual yang ringan, sampai makan ini salah, makan itu muntah, seluruh badan pegal dan lemah. Berat badanmu di perut ibu juga makin bertambah. Mau tidur susah, mau aktivitas terasa lemah. Terlebih ketika mendekati masa kelahiran, sakitnya seperti 20 tulang patah bersamaan. Tidak berhenti sampai di situ, sang ibu yang baru saja berjuang antara hidup dan mati saat melahirkan, harus memaksa diri untuk kembali kuat dan sehat demi menyusui dan memberikan ASI padamu.

Ibu juga yang akan membawa kalian menjadi generasi pemimpin hebat di masa datang. Meski kesusahan demi kesusahan dialami. Seorang ibu akan rela karena itu adalah fitrah, rida Allah Swt. yang dituju. Karena itu Allah Swt. telah berfirman, dan memerintahkan kalian untuk berbakti dan berbuat baik kepadanya. Sebagaimana yang termaktub di dalam surah Luqman ayat 14 yang artinya:

“Dan kami perintahkan kepada manusia untuk berbuat baik kepada dua orang ibu bapaknya, ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambah-tambah, dan menyapihnya dalam 2 tahun. Bersyukurlah kepada-Ku, dan kepada dua orang ibu bapakmu, hanya kepada-Ku akan kembali.”

Bahkan dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Bukhari, Rasulullah saw. pernah bersabda bahwa beliau sampai tiga kali menjawab pertanyaan dan menyuruh kita untuk berbakti kepada seorang ibu. Dalam hadis ini, Imam Al-Qurthubi menjelaskan bahwa hal ini menunjukkan bahwa kecintaan dan kasih sayang terhadap seorang ibu harusnya tiga kali lipat besarnya. Karena seorang ibu telah mengalami kesulitan saat masa hamil, lalu melahirkan, dan menyusui serta merawatnya.

Sikap Generasi Salaf terhadap Ibunya

Guys, pernah dengar tidak, kalau generasi salaf begitu memuliakan ibunya, bahkan ada satu riwayat yang menjelaskan tentang Ali bin Al Husein tidak ingin makan satu meja dengan ibundanya. Mengapa? Karena ia takut bila merebut menu yang diinginkan ibunya. Ada lagi sosok yang bernama Usamah, yang pernah memanjat pohon kurma lalu mengupasnya, dan menyuapi ibunya. Ia lakukan hal ini karena ia ingin melakukan apa saja yang diminta oleh ibunya.

Guys, lalu bagaimana dengan kita? Apakah kita sudah bisa berbuat baik sebagaimana yang dicontohkan oleh para alim terdahulu? Semoga saja kita bisa. So, perbuatan dan perlakuan generasi salaf terhadap ibunya wajib kita jadikan panutan.

Hindari Menyakiti Hati Ibu

Guys, pasti setiap diri kita punya cerita yang berbeda tentang sosok ibu, dan itu akan menjadi kenangan tersendiri bagi kita. Intinya kita akan paham betapa luar biasa pengorbanan dan kasih sayangnya kepada kita semua. Ibu pasti mengharapkan kelak anaknya menjadi anak yang saleh, sukses, dan berbakti kepada kedua orang tua.

Ibu adalah orang pertama yang bersedih jika anaknya menangis, orang pertama yang cemas dan khawatir ketika anaknya sakit, atau belum pulang sekolah dari jadwal biasanya. Ibu juga orang yang pertama kali bahagia saat anaknya meraih cita-cita. Meski terkadang omelan dan cerewetnya ibu kita bikin kalian enggak suka. Tapi percayalah itu adalah wujud perhatian dan kepeduliannya pada kalian.

So please love your mother, cobalah untuk menuruti nasihat dan menghormati ibumu agar beliau tidak capek-capek ngomelin kalian atau cerewetin kalian. Karena Guys, saat ini banyak sekali remaja yang sering kali kalau dikasih tahu ortu atau ibunya malah balik “ngegas”. Padahal ini adalah termasuk perbuatan yang dilarang oleh agama Islam, dan menimbulkan dosa besar.

So, Guys! Jangan sampai kita menjadi anak yang suka membantah apalagi durhaka terhadapnya, Astagfirullah. Please don't ever do that!

Saking besarnya dosa ini, Rasulullah saw. telah mengabarkan kepada para sahabatnya tentang dosa ini, dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Bukhari-Muslim yang artinya:

“Maukah aku kabarkan kepada kalian mengenai dosa-dosa besar yang paling besar? Beliau bertanya ini tiga kali. Para sahabat mengatakan tentu wahai Rasulullah. Nabi bersabda: "Syirik kepada Allah, dan durhaka kepada orang tua.”

So please love your mother, berbuat baiklah kepadanya, jangan membuatnya bersedih apalagi sakit hatinya. Segera minta maaf atas kesalahan yang pernah kalian perbuat, baik sengaja ataupun tidak. Mintalah doa karena doa seorang ibu jauh lebih mujarab.

Enggak percaya nih, ini buktinya:
Ada kisah dari seorang Imam Masjidilharam sekaligus seorang hafiz Al-Qur’an yang memiliki suara yang sangat menyentuh hati. Siapakah dia? Yup, dia adalah Syekh Abdurrahman As Sudais. Sudais kecil pernah melakukan hal yang membuat ibunya kesal dan marah. Karena ia menaburkan pasir ke dalam hidangan kambing yang disiapkan untuk menyambut tamu ibunya. Seketika itu secara refleks ibu As-Sudais berkata kepada anaknya: "Pergilah, semoga Allah menjadikanmu Imam Masjidilharam.” Bertahun berlalu dan buktinya doa itu terkabul. Sekarang siapa yang tidak kenal Imam Masjidilharam Abdurrahman As-Sudais. Masyaallah.

Menggenggam Asa Ibu

Guys, kalau kamu ingin jadi orang sukses di dunia dan akhirat, jangan pernah lupa untuk selalu minta doa kepada orang tuamu, terutama ibumu. Karena 3 doa yang mustajab dan tidak diragukan lagi kemakbulannya adalah: doa orang tua, doa orang yang berpergian (safar), dan doa orang yang dizalimi.

So please love your mother, muliakan orang tuamu, berbuatlah baik padanya, jadilah anak yang membanggakan, bukan saja karena dengan memberikan prestasi terbaikmu di sekolah. Namun, lebih dari itu jadilah anak yang saleh, dan salihah serta berakhlak mulia. Karena bagi seorang ibu tidak ada yang lebih berharga selain memiliki anak yang saleh. Tahukah kalian mengapa setiap orang tua pasti selalu menginginkan kelak anaknya menjadi saleh/salihah dan menjadi anak berbakti? Karena doa anak saleh akan menjadi amalan yang tak terputus.

Guys, jadilah penyejuk mata dan hati bagi kedua orang tua kalian. Jadilah pribadi yang cerdas, santun, dan senantiasa memuliakan orang tuamu, terutama ibu. Jika sudah begini Allah Swt. akan rida padamu. So, always love your mother, cause you never get another!

Wallahu a’lam bishawaab. []

Disclaimer

Www.NarasiPost.Com adalah media independent tanpa teraliansi dari siapapun dan sebagai wadah bagi para penulis untuk berkumpul dan berbagi karya.  NarasiPost.Com melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda. Tulisan yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim tulisan/penulis, bukan Www.NarasiPost.Com. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email narasipostmedia@gmail.com

Kontributor NarasiPost.Com
isty Daiyah Kontributor NarasiPost.Com & Penulis Jejak Karya Impian
Previous
Uang Palsu Bikin Rupiah Babak Belur
Next
Tukar Tahanan, Bukti Tak Tegas dalam Hukuman
3.7 3 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

5 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Sinta larasati
Sinta larasati
3 months ago

Masyaallah, keren

Firda Umayah
Firda Umayah
3 months ago

Semoga Allah merahmati semua ibu muslimah di mana pun berada dan diberikan keturunan yang berbakti kepadanya. Amin.

Zul wijaya
Zul wijaya
3 months ago

Semoga menjadikan semakin mencintai ibu

Mimy muthmainnah
Mimy muthmainnah
3 months ago

Masyaallah barakallah. Semoga selalu menjadi anak yg berbakti bg kedua orgntua. Aamiin. Keren naskahmu mb Isty

Isty Da'iyah
Isty Da'iyah
3 months ago

Terimakasih Tim NP, sudah menayangkan tulisan ini. Ini aku tujukan untuk anak saya.

bubblemenu-circle
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram