Mager Hilang, Pikiran Cemerlang

"Nah, dengan hilangnya mager inilah kita akan mendapatkan pemikiran yang cemerlang. Pemikiran yang berpusat hanya untuk mencari rida Allah semata dalam menjalankan aktivitas kehidupan."

Oleh. Choirin Fitri
(Kontributor NarasiPost.Com)

NarasiPost.Com-Salah satu penyakit kekinian yang sering hinggap di badan seseorang adalah mager. Ya, mager. Kepanjangan dari malas gerak. Penyakit yang susah diobati karena memang obatnya tidak dijual bebas. Mengapa bisa begitu?

Coba saja ke apotek! Tanyalah, obat mager ada atau tidak? Pasti kalau tidak ditertawakan, apotekernya geleng-geleng kepala, plus dikomentari ini itu. Intinya, obat mager tidak dijual. Betul tidak?

Lalu, mengapa mager ini jadi penyakit kekinian? Hanya satu jawabannya. Karena, si empunya malas gerak. Ia malas beraktivitas, malas melakukan sesuatu, lebih memilih rebahan saja. Intinya, ia enggan menjadi manusia yang produktif.

Kira-kira, pantas tidak penyakit mager ini disandang seorang muslim? Ternyata setelah diusut ke sana kemari, kaum muslimin tidak boleh menjadi generasi mager. Mengapa? Karena, Rasulullah saw. tidak pernah mengajarkannya. Bahkan, beliau mengajarkan pada kita doa antimalas.

Dari Anas bin Malik r.a. berkata, Nabi saw. berdoa:

اللهم إني أعوذ بك من الهم والحزن، والعجز والكسل، والبخل والجبن، وضلع الدين وغلبة الرجال

“Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kegalauan dan kesedihan, kelemahan dan kemalasan, kepengecutan dan kekikiran, tindihan utang dan penindasan orang.” (HR. Bukhari)

Nah, itu artinya jika masih ada penyakit mager dalam diri seorang muslim, tak selayaknya dipelihara. Penyakit ini harus segera diobati, dicarikan penawar, bahkan dibuang jauh-jauh dan tidak dilirik sama sekali. Bisakah? Sangat bisa jika kita ada kemauan.

Ada beberapa tip dan trik yang bisa dilakukan agar mager hilang. Di antaranya:

  1. Sadari kita diciptakan Allah untuk beribadah kepada-Nya!

وَمَا خَلَقْتُ الْجِنَّ وَالْاِنْسَ اِلَّا لِيَعْبُدُوْنِ

"Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan agar mereka beribadah kepada-Ku." (QS. Az-Zariyat: 56)

Nah, kesadaran inilah yang akan membuat kita tidak mudah mager. Mengapa? Karena, kita akan berupaya agar setiap yang kita lakukan bernilai ibadah. Bukan malah rebahan bermalas-malasan tanpa aktivitas yang disukai Allah.

  1. Sadari waktu hidup kita hanya sekali!

Allah berfirman:

قُلْ اِنَّ الْمَوْتَ الَّذِيْ تَفِرُّوْنَ مِنْهُ فَاِنَّهٗ مُلٰقِيْكُمْ ثُمَّ تُرَدُّوْنَ اِلٰى عَالِمِ الْغَيْبِ وَالشَّهَادَةِ فَيُنَبِّئُكُمْ بِمَا كُنْتُمْ تَعْمَلُوْنَ ࣖ

"Katakanlah: Sesungguhnya kematian yang kamu lari dari padanya, ia pasti menemui kamu, kemudian kamu akan dikembalikan kepada (Allah), yang mengetahui yang gaib dan yang nyata, lalu Dia beritakan kepadamu apa yang telah kamu kerjakan.” (QS. Al-Jumuah: 8)

Ayat ini memberikan isyarat penting bahwa hidup kita tak abadi, semua akan mati. Kita tak bisa menghindari kematian jika waktunya tiba, meski hanya sedetik saja.

Lalu, masih pantaskah kita memelihara mager? Rasanya tak pantas, ya? Coba bayangkan jika tiba-tiba malaikat pencabut nyawa datang dan kita dalam kondisi mager! Kita hanya rebahan tak melakukan apa pun, lalu nyawa kita melayang. Sungguh, tak mengenakkan bukan?! Nauzubillahimindzalik.

  1. Sadari bahwa surga bukan untuk orang yang mager!

Tak ada tempat bagi orang yang mager di surga Allah. Hanya orang yang gercep atau gerak cepat saja yang mampu meraih surga-Nya. Allah memang menciptakan surga bagi mereka yang suka bersegera, bukan yang mager. Tengoklah surat cinta Allah ini!

وَسَارِعُوْٓا اِلٰى مَغْفِرَةٍ مِّنْ رَّبِّكُمْ وَجَنَّةٍ عَرْضُهَا السَّمٰوٰتُ وَالْاَرْضُۙ اُعِدَّتْ لِلْمُتَّقِيْنَۙ

"Dan bersegeralah kamu mencari ampunan dari Tuhanmu dan mendapatkan surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang disediakan bagi orang-orang yang bertakwa." (QS. Ali-Imran: 133)

Lihatlah, Allah menyeru kita untuk bersegera, bukan bermalas-malasan bukan? Ayat ini memberi perintah pada kita tentang wajibnya bersegera menuju ampunan Allah karena banyaknya kekhilafan kita. Kita pun diminta bersegera menggapai surga yang seluas langit dan bumi.

Di akhir ayat telah disampaikan bahwa surga hanya untuk mereka yang bertakwa. Generasi bertakwa adalah generasi gercep, bukan mager. Iya, tidak?

Takwa dalam pandangan kaum muslimin adalah menjalankan perintah Allah dan menjauhi larangan-Nya. Artinya, saat Allah memerintahkan kita meninggalkan kemalasan karena itu sifat setan, kita tak mau mengambilnya. Bahkan, kita harus menghindari sifat malas ini dengan segala daya dan upaya.

Tak elok jika ada jiwa-jiwa mager dalam diri seorang muslim. Ia harus menjadi generasi gercep. Bertindak cepat untuk menjalankan syariat Allah dalam segala tindak tanduk kehidupannya.

Baginya halal haram adalah standar hidupnya. Jika Allah halalkan, ia akan ambil dengan bersegera. Sebaliknya, jika Allah haramkan, ia akan menghindari dengan segenap daya upaya agar tidak terjatuh di dalamnya.

Nah, dengan hilangnya mager inilah kita akan mendapatkan pemikiran yang cemerlang. Pemikiran yang berpusat hanya untuk mencari rida Allah semata dalam menjalankan aktivitas kehidupan. Bukan menjadikan malas sebagai sifat setan sebagai rujukan. Kita pun akan terus berpikir dan bergerak sesuai arahan Allah bukan seenak nafsu kita sendiri.

Bagaimana? Siap hilangkan sifat mager sekarang juga?! Wallahu a'lam bishawab.

Batu, 5 Februari 2023[]

Disclaimer

Www.NarasiPost.Com adalah media independent tanpa teraliansi dari siapapun dan sebagai wadah bagi para penulis untuk berkumpul dan berbagi karya.  NarasiPost.Com melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda. Tulisan yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim tulisan/penulis, bukan Www.NarasiPost.Com. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email [email protected]

Kontributor NarasiPost.Com
Choirin Fitri Kontributor NarasiPost.Com
Previous
Mengenal Dunia Voice Over melalui NP
Next
PUEBI Jalan Tol
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
bubblemenu-circle
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram