Khasiat Buah Tin yang Perlu Kamu Tahu

"Buah Tin dapat membantu mengatasi disfungsi seksual, yakni kemandulan dan disfungsi ereksi bagi pria juga mampu membantu meregenerasi tulang yang rusak karena mengandung fosfor yang cukup tinggi"


Oleh: Hana Annisa Afriliani, S.S
( Tim Redaktur NarasiPost.Com )

NarasiPost.Com-Demi buah Tin dan buah Zaitun, demi gunung Thursina,” (at-Tin: 1-2)

Setiap muslim tentu familiar dengan surat At-Tin dalam Al-Qur'an juz 30. Ya, nama surat tersebut diambil dari nama buah, Tin. Buah yang berasal dari Asia Barat ini bernama latin Ficus Carica, atau biasa juga disebut dengan buah Ara. Buah ini bisa tumbuh dengan baik di iklim tropis. Karakteristik buahnya sedikit berair, bijinya kecil-kecil dan bisa dimakan, serta rasanya manis. Buah ini berwarna hijau saat muda, dan berwarna ungu saat sudah masak. Sayangnya, buah Tin tidak bisa bertahan lama jika sudah masak, kecuali jika dimasukkan ke dalam lemari es atau dikeringkan.

Buah ini mengandung banyak khasiat bagi kesehatan tubuh kita, di antaranya dapat melancarkan metabolisme tubuh karena buah Tin mengandung tinggi serat. Oleh karena itu, buah Tin juga dapat melancarkan pencernaan dan mengatasi sembelit, serta mencegah obesitas.

Kandungan kaliumnya yang tinggi dan sodiumnya yang rendah sangat bermanfaat bagi penderita hipertensi, karena mampu menenangkan syaraf. Tak hanya itu, buah Tin juga dapat mencegah kanker dalam tubuh kita, di antaranya kanker lambung karena buah Tin mengandung enzim proteolitik dan kandungan fenol dan asam lemak yang terkandung di dalamnya mampu menurunkan risiko kanker kulit.

Menurut sebuah penelitian, buah Tin juga dapat membantu mengatasi disfungsi seksual, yakni kemandulan dan disfungsi ereksi bagi pria. Dan buah Tin juga mampu membantu meregenerasi tulang yang rusak karena mengandung fosfor yang cukup tinggi.

MasyaAllah…..betapa luar biasanya buah ciptaan Allah. Mengandung beragam manfaat bagi manusia. Andai saja manusia mau menafakuri hal itu sebagai tanda-tanda kebesaran Allah, niscaya manusia akan bertambah ketaatannya dan bertambah rasa syukurnya.

Selain mengandung manfaat yang sangat banyak, buah Tin juga dikabarkan sebagai buah surga. Dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Abu Darda ra dikatakan bahwa, “Rasulullah telah diberi hadiah satu wadah buah tin, kemudian Nabi Bersabda, ‘Makanlah!’ Lalu beliau pun memakannya dan berkata, ‘Jika engkau berkata, ‘ada buah yang diturunkan dari surga,’ maka aku bisa katakan, ‘inilah buahnya, karena sesungguhnya buah surga tanpa biji. ‘Oleh karena itu, makanlah, karena buah tin ini dapat menyembuhkan wasir dan encok.

Selain dapat dikonsumsi secara langsung, buah tin juga dapat dibuat selain atau manisan. Demikianlah sedikit ulasan mengenai buah Tin. Semoga bermanfaat.[]


photo : google

Disclaimer: Www.NarasiPost.Com adalah media independent tanpa teraliansi dari siapapun dan sebagai wadah bagi para penulis untuk berkumpul dan berbagi karya.  NarasiPost.Com melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda. Tulisan yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim tulisan/penulis, bukan Www.NarasiPost.Com. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email [email protected]

Disclaimer

Www.NarasiPost.Com adalah media independent tanpa teraliansi dari siapapun dan sebagai wadah bagi para penulis untuk berkumpul dan berbagi karya.  NarasiPost.Com melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda. Tulisan yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim tulisan/penulis, bukan Www.NarasiPost.Com. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email [email protected]

Previous
Menjaga Keharmonisan Rumah Tangga
Next
Pandemi Problematika Generasi, Mampukah Diakhiri?
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
bubblemenu-circle
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram