Ideologi kian kusut
Kondisi negeri dipenuhi karut-marut
Tahun ini tetap berselimut kemelut
Penderitaan mendera di tiap-tiap sudut
Oleh. Afiyah Rasyad
(Kontributor Tetap NarasiPost.com)
NarasiPost.Com-Liar sangat goncangan kehidupan
Kapitalisme menghajar dunia penuh penderitaan
Masygul penguasa muslim dalam ketundukan
Jumawa di atas tahta kezaliman
Tak ada setitik risau muncul di dada
Suluh peradaban tak terbersit dalam kuasa
Fatamorgana dunia mencekik kebaikan rasa
Di ambung-ambung taji rakyat jelata menyulam asa
Pintalan ideologi kian kusut
Kondisi negeri dipenuhi karut-marut
Tahun ini tetap berselimut kemelut
Penderitaan mendera di tiap-tiap sudut
Lihatlah…
Lihat di sana
Berapa banyak saudar muslim dihina-dina
Kehormatan terkoyak kemuliaan tak terjaga
Dalam cengkraman strategi politik adikuasa
Tengok pula di ujung itu
Betapa muslim susah bersatu
Nasionalisme meceraiberaikan umat setiap waktu
Menjadikan hati kian membatu
Duduk di ambung-ambung taji
Saat kekayaan alam terus diekploitasi
Sedang pejuang Islam dan ulama dipersekusi
Tanpa ampun Islam terus dikriminalisasi
Kehidupan rakyat dipenuhi jelaga
Terjepit dalam tingginya tarif dan harga
Surai kuasa tak ada yang membela
Akhir tahun tetaplah sama dipenuhi derita
Tak tebersitkah untuk bertobat
Pada Sang Khalik akan berkhidmat
Melepas jubah khianat
Menatap masa depan dengan berburu rahmat