Alam tak lagi ramah
Masihkah kita jemawa?
Seharusnya muhasabah
Apa yang akan kita bawa?
Oleh. Tini Ummu Faris
NarasiPost.Com-Datang tak diundang
Kapanpun bisa bertandang
Tak ditanya dulu bolehkah datang
Dari manakah air itu datang?
Banjir bandang
Bukan ia yang dirindukan
Ia tak diundang
Namun ia datang terdepan
Hujan deras menghampiri
Air begitu cepat meninggi
Kami tak mampu berlari
Menghindar untuk pergi
Rumah porak poranda
Terseretlah harta benda
Pohon-pohon terbawa
Hilanglah nyawa
Ulah manusia
Salah kelola amanah
Sok berkuasa
Rakus dan pongah
Bukan waktunya berdebat
Bertanya mengapa terjadi dan menyalahkan siapa
Sudah saatnya tobat
Atas bala yang menimpa
Alam tak lagi ramah
Masihkah kita jemawa?
Seharusnya muhasabah
Apa yang akan kita bawa?
Allah masih beri kesempatan
Pada kita untuk perbaikan
Menyadari banyak dosa
Pada yang Kuasa
Yaa Rabbi!
Ampuni atas segala lalai dan alpa kami
Kembalikan kami sesuai fitrah
Engkaulah sebaik-baik pemberi amanah
Cianjur, November 2021[]