Terlalu

Mereka yang dulu kaurangkul.
Kini tak segan kaupukul.
Bagimu tak mengapa nurani tumpul.
Asal materi terkumpul.

Oleh: Bedoon Essem

NarasiPost.Com-Terlalu
Satu kata yang pantas untukmu
Yang telah tanpa malu
Menggarong rakyatmu

Dulu kau menawarkan janji
Obral sana obral sini
Ayo pilih aku
Nanti kuperbaiki nasibmu

Ke lorong kumuh kau jalani
Gubuk reyot kau sambangi
Sibuk kaubangun citra diri
Sosok pemimpin bernurani

Tak lama
Kau berubah durja
Pongah kau melangkah
Enggan menapak di atas tanah

Nikmat singgasana
Membuatmu buta, jua lupa
Ada harapan mereka di sana
Denganmu bisa raih sejahtera

Namun, kau harus amankan tahta
Yang kausayang dan kaucinta
Mereka yang jelata
Terus kauperas tanpa rasa

Mereka yang dulu kaurangkul
Kini tak segan kaupukul
Bagimu tak mengapa nurani tumpul
Asal materi terkumpul

Beginilah potret kehidupan
Dunia tanpa aturan Tuhan
Harta menjadi tujuan
Hilang akal hilang iman

Mau sampai kapan begini
Sengsara setengah mati
Saatnya nestapa ini diakhiri
Sistem rusak harus segera diganti

Terlalu
Berkali-kali kau disakiti
Masih juga kau cinta mati
Bukan tak ada solusi, hanya kaubuta hati

Negeri ini sudah sekarat
Terlalu, jika kau masih belum mau bertobat
Atas kesalahan yang diperbuat
Meninggalkan jalan selamat

Jika sekarang mereka khianat
Itu karena kau yang buat
Demokrasi sarang tikus pengerat
Namun, bodohnya masih kaugenggam erat

Terlalu
Jika kau masih tak mau kembali
Menapaki jalan Ilahi
Bahwa hamba harus tahu diri

Jika ingin tenteram
Campakkan demokrasi segera
Kembalilah terapkan Islam
Aturan Tuhan yang sempurna

Sudahlah, kini saatnya berubah
Dari buruknya sistem jahiliah
Menuju sistem Islam kaffah
Niscaya sejahtera dalam naungan khilafah[]

Disclaimer

Www.NarasiPost.Com adalah media independent tanpa teraliansi dari siapapun dan sebagai wadah bagi para penulis untuk berkumpul dan berbagi karya.  NarasiPost.Com melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda. Tulisan yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim tulisan/penulis, bukan Www.NarasiPost.Com. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email narasipostmedia@gmail.com

Kontributor NarasiPost.Com Dan Pegiat Pena Banua
Bedoon Essem Kontributor NarasiPost.Com
Previous
Amalmu, Goresan Pena Kehidupanmu
Next
Hijrah Bareng Keluarga
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
bubblemenu-circle
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram