Oleh: Deena Noor
NarasiPost.Com-Jika aku tiada
Apa yang kubawa
Untuk menghadap-Nya?
Cukupkah amal hamba?
Jika aku tiada
Adakah lantunan doa
Teruntai dari jiwa yang mencinta
Memohonkan ampunan atas semua dosa?
Jika aku tiada
Akan dikenang seperti apa
Sebagai hamba bertakwa
Ataukah manusia durhaka?
Jika aku tiada
Adakah hati masih yang terluka
Tersebab tajamnya lisan berkata
Laku yang belum termaafkan adanya?
Jika aku tiada
Adakah janji yang belum terlaksana
Karena alpa sengaja
Atau tersibukkan banyak perkara?
Jika aku tiada
Sungguh, apa yang tersisa?
Setumpuk harta dunia?
Ataukah ilmu yang berguna?
Jika aku tiada nanti
Kembali seorang diri
Tiada sesiapa menemani
Hanya amal di sisi
Jika aku tiada nanti
Kelak akan menanti
Berharap bukan gulita sunyi
Semoga benderang yang menerangi
Jika aku tiada nanti
Semoga engkau sudi
Memberi maaf setulus hati
Atas semua salah selama ini
Jika aku tiada nanti
Doakan aku setiap hari
Agar lapang menyelimuti
Semoga Allah mengampuni
Jika aku tiada nanti
Samar jejak yang tertapak di bumi
Semoga bisa menjadi saksi
Nanti, di hadapan Illahi
Malang, 6 Maret 2021[]
Photo : Google
Disclaimer: Www.NarasiPost.Com adalah media independent tanpa teraliansi dari siapapun dan sebagai wadah bagi para penulis untuk berkumpul dan berbagi karya. NarasiPost.Com melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda. Tulisan yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim tulisan/penulis, bukan Www.NarasiPost.Com. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email [email protected]