Hadiah Spesial dari NP

“Saling memberi hadiahlah kalian, niscaya kalian akan saling mencintai. (HR. Bukhari)"

Oleh. Firda Umayah
(Kontributor NarasiPost.Com)

NarasiPost.Com-Dari Abu Hurairah r.a. bahwa Nabi saw. bersabda,

تَهَادُوا تَحَابُّوا

“Saling memberi hadiahlah kalian, niscaya kalian akan saling mencintai." (HR. Bukhari)

Dalam hadis di atas, Rasulullah saw. menyerukan kepada umat Islam untuk saling memberi hadiah. Hal ini agar muncul rasa saling menyayangi di antara pemberi hadiah dan penerima hadiah. Hanya saja, jika seseorang tidak dapat membalas hadiah seseorang dengan yang lebih baik atau yang semisalnya, maka balaslah kebaikannya dengan doa.

Sebagaimana sabda Rasulullah saw. yang diriwayatkan oleh Imam Ahmad. Bahwa Rasulullah saw. bersabda,

"Barang siapa yang meminta kepada kalian karena Allah, maka berikanlah, dan barang siapa yang mengundang kalian, maka datanglah. Dan barang siapa yang memberi hadiah kepada kalian, maka balaslah, jika kalian tak juga mampu maka balaslah dengan doa."

Kisah Spesial bersama NP

Bagi saya, semua hal yang terjadi dalam hidup merupakan hal yang berharga. Karena ada ibrah, hikmah, dan pelajaran yang bisa saya dapatkan. Termasuk dalam menjalani proses belajar di dunia kepenulisan. Berawal dari tekad untuk menuliskan opini Islam, saya memberanikan diri untuk mengirimkan tulisan opini ke berbagai media online. Salah satunya adalah media dakwah NarasiPost.Com (NP).

Saya mulai mengirimkan tulisan opini ke NP pada tahun 2021. Meskipun saat itu saya belum rutin mengirimkan tulisan, akan tetapi, satu naskah yang terpublikasikan di NP adalah hal yang luar biasa bagi saya. Maklum, saya tidak pernah mengikuti kelas menulis sebelumnya. Saya hanya gemar membaca aneka tulisan dan mencoba menulisnya ulang dengan bahasa saya sendiri.

Tahun 2022, saya kembali mengirimkan tulisan opini ke NP. Masih belum rutin seperti sebelumnya. Akan tetapi, melihat antusiasme para penulis yang ada di WhatsApp Grup Kontributor NarasiPost.Com (Konapost), saya pun menjadi tertular untuk semangat mengirimkan kembali tulisan opini saya.

Saya pun mencoba menuliskan opini dengan rubrik yang berbeda. Mulai dari rubrik teenager, family, world news, food, syiar dan motivasi. Alhamdulillah atas izin Allah, setelah melalui berbagai proses dan surat cinta, tulisan saya berbagai rubrik dapat dipublikasikan oleh NP.

Hadiah Spesial dari Event Spesial

Tak cukup dengan mengirimkan tulisan berbagai rubrik, saya juga mengikuti berbagai challenge dan kegiatan yang diadakan oleh NP. Salah satunya adalah sharing ilmu yang rutin diadakan.

Saat itu, setelah mengikuti sharing ilmu pada Sabtu, 11 Maret 2023, bersama Kak Sartinah, saya tertantang untuk menuliskan testimoni terkait kegiatan tersebut. Saya menuliskan testimoni saya di media sosial Facebook dan mengirimkannya juga kepada redaksi NP. Tulisan testimoni saya yang berjudul, "Menulis Opini Pakai Gaya Sendiri? Let's Do It!" akhirnya tayang di siniar NP pada tanggal 15 Maret 2023.

Pada kesempatan kali itu, NP memberikan hadiah kepada dua testimoni terbaik. Kedua testimoni terbaik diberikan kepada Kak Maya Rohmah dan Kak Nining Sarimanah. Meskipun saya belum terpilih menjadi testimoni terbaik, saya tak berkecil hati. Sebab saya memahami bagaimana kualitas tulisan saya. Masih ada yang harus diperbaiki terutama dalam penulisan kata yang sesuai dengan EYD dan KBBI.

Akan tetapi, alangkah terkejutnya saya, karena pemimpin redaksi NP, Mom Andrea justru memberikan hadiah khusus buku NP untuk saya. Dalam pesan di WhatsApp Grup Konapost, Mom Andrea menuliskan, "Kali ini saya mau memberi hadiah khusus untuk mbak Firda untuk menerima satu buku NP karena saya terharu dengan semangat menulisnya untuk NP. Kontributor NP yang pantang menyerah."

Masyaallah, rasa syukur saya panjatkan kepada Allah Swt. Begitu juga ucapan rasa terima kasih dan doa yang sampaikan kepada mom Andrea dan para tim NP. Akhirnya, pada hari Minggu, 19 Maret 2023, buku kumpulan tulisan opini terbaik NP yang berjudul "Melukis Peradaban Lewat Aksara" sudah ada dalam pelukan saya.

Saya segera membuka buku tersebut dan mulai membaca tulisan opini terbaik dari 61 orang penulis. Tulisan-tulisan yang ada di dalam buku tersebut memang tulisan yang berkualitas dan sangat layak untuk dibaca. Barakallahu fiikunna untuk para penulis.

Penutup

Hadiah buku dari NP sangat berkesan untuk saya. Terlebih lagi, ada pesan dari Mom Andrea yang harus saya perhatikan. Pada salah satu kesempatan, Mom Andrea berpesan kepada semua warga Konapost sebagai berikut :

"Intinya, Guys. Jika Kamu sayang NP, maka kami pun akan berusaha lebih menyayangimu.
Jika Kamu menghargai NP, maka kami pun akan jauh berusaha menghargai karyamu.
Jika Kamu ingin mempunyai buku yang lengkap naskahnya, yuk kirimkan naskahmu dan jajal kemampuanmu dari rubrik-rubrik lainnya."

Jazakunnallah ahsanal jaza' kepada Mom Andrea dan semua tim NP. Semoga Allah memberikan keberkahan kepada kita semua.[]


Photo : Pribadi

Disclaimer

Www.NarasiPost.Com adalah media independent tanpa teraliansi dari siapapun dan sebagai wadah bagi para penulis untuk berkumpul dan berbagi karya.  NarasiPost.Com melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda. Tulisan yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim tulisan/penulis, bukan Www.NarasiPost.Com. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email [email protected]

Kontributor NarasiPost.Com
Firda Umayah Tim Penulis Inti NarasiPost.Com Salah satu Penulis Inti NarasiPost.Com. Seorang pembelajar sejati sehingga menghasilkan banyak naskah-naskahnya dari berbagai rubrik yang disediakan oleh NarasiPost.Com
Previous
Puasa Bukan Penghalang Dakwah!
Next
Ramadan: Tegakkan Dakwah dan Jihad
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
bubblemenu-circle
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram