Seperti Khaulah As-Sa'labah Ra

Dia yang aduannya dikabulkan
Setiap ucapannya didengarkan
Nasehatnya sentiasa dinantikan
Serta pendapatnya dipertimbangkan


Oleh: Kamila Khairani
(Sastrawan, Pendidik Generasi dan Member Akademi Menulis Kreatif)

NarasiPost.Com-Kita bukanlah dari golongan sahabat
Bukan pula dari golongan tabi'in
Dan tidak pula dari golongan tabi'at tabi'in
Namun, generasi yang tak menjumpai mereka

Kita tak pernah bertemu shahabiyah
Siti Khadijah, Sayyida Fatimah dan yang lainnya
Namun, seakan mereka begitu menginspirasi
Senantiasa mengalirkan energi positif dalam diri

Mereka yang miliki keutamaan
Dan kisahnya tak lekang oleh zaman
Meski hati terlalu merindukan
Namun, di sini tak 'kan ada perjumpaan

Kita bukanlah Khaulah As-Sa'labah
Yang pinta dan harapnya langsung diijabah
Pribadi yang tak mudah dibantah
Yang miliki jiwa pantang menyerah

Dia yang aduannya dikabulkan
Setiap ucapannya didengarkan
Nasehatnya sentiasa dinantikan
Serta pendapatnya dipertimbangkan

Ya, kita bukanlah Khaulah
Namun, tak inginkah sepertinya?
Menjadi pantas untuk didengar
Dan layak untuk dipertimbangkan

Bukanlah kita miliki potensi yang sama?
Apakah perbedaan zaman menjadi alasannya?
Hingga kita tak ingin menjadi yang utama
Terus bersembunyi dalam gelapnya lorong masa

Tak inginkah kita membuka tabir?
Tentang apa yang menjadi rahasianya
Hingga berani lantang menuntut haknya
Dan meluruskan setiap keraguan

Takwalah sebagai jawaban
Hingga mendekatkan dengan Sang Pencipta
Menjadi pribadi muslimah yang kokoh
Jadikan Yang Terkasih teramat mengasihinya

Tidaklah takwa 'kan diraih
Tanpa utuhnya pemahaman
Pemahaman tentang diri dan Sang Pencipta
Serta apa pun yang menjadikannya saling terkait

Apa yang menghalangi untuk memahami?
Tidakkah samudra ilmu terhampar luas?
Tak cukupkah wahyu Illahi sebagai hujjah?
Atau kesombongan yang telah bertahta?

Bogor, 06 April 2021[]


photo :

Disclaimer: Www.NarasiPost.Com adalah media independent tanpa teraliansi dari siapapun dan sebagai wadah bagi para penulis untuk berkumpul dan berbagi karya.  NarasiPost.Com melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda. Tulisan yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim tulisan/penulis, bukan Www.NarasiPost.Com. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email [email protected]

Disclaimer

Www.NarasiPost.Com adalah media independent tanpa teraliansi dari siapapun dan sebagai wadah bagi para penulis untuk berkumpul dan berbagi karya.  NarasiPost.Com melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda. Tulisan yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim tulisan/penulis, bukan Www.NarasiPost.Com. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email [email protected]

Previous
Menimbang Kedaulatan
Next
Prostitusi Anak Kian Marak di Masa Pandemi
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
bubblemenu-circle
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram