Mom Andrea: "Jantung yang Berdenyut Kencang"

Mom Andrea jantung yang berdenyut kencang

Mom Andrea, dengan segala keterbatasannya, berhasil membuktikan bahwa ketulusan, dedikasi, dan loyalitas bisa mengubah segalanya.

Oleh. Maman El Hakiem
(Kontributor NarasiPost.Com)

NarasiPost.Com-Mom Andrea asli lahir di tanah Pasundan, namun perjalanan hidupnya dihabiskan dengan melanglang buana. Beliau adalah sosok di balik kesuksesan dan keberlangsungan media NarasiPost.Com. Sejak awal, Mom Andrea sudah memiliki tekad yang kuat untuk menjadikan media ini sebagai wadah dakwah Islam kaffah.

Dedikasi dan loyalitasnya yang luar biasa seolah tak mengenal batas. Mom ingin memastikan agar media yang telah banyak melahirkan para penulis ideologis tersebut untuk tetap eksis, meskipun harus mengorbankan banyak hal dalam hidupnya.

Visi Mulia Mom Andrea

Visi mulia Mom Andrea sangat jelas, yaitu ingin menciptakan platform di mana para penulis ideologis bisa berkiprah dan menyebarkan nilai-nilai Islam secara kaffah. Ia memahami betul pentingnya memiliki media yang istikamah di jalur dakwah, terutama di tengah gempuran informasi yang sering kali tidak sejalan dengan ajaran Islam.

Tidak bisa dimungkiri sosoknya sebagai seorang ibu, ia juga merasakan tanggung jawab besar untuk mendidik generasi muda dengan nilai-nilai yang benar. Oleh karena itu, curahan kasih sayang dan perhatiannya yang luar biasa terhadap para kru redaksi dan kontributornya seolah telah menjadi anak kandungnya yang harus dirawat dan dijaga masa depannya.

Perjalanan Mom Andrea dalam membesarkan NarasiPost.Com tidaklah mudah. Sering kali ia harus merogoh koceknya sendiri untuk memastikan operasional media ini tetap berjalan. Biaya server, honor penulis, hingga promosi konten—semuanya sering kali harus ditanggungnya sendiri. Meski demikian, Mom Andrea tidak pernah mengeluh. Ia selalu yakin bahwa setiap rupiah yang dikeluarkan adalah investasi untuk masa depan umat.

Asam Garam Kehidupan Mom Andrea

Salah satu momen paling mengharukan dalam perjalanan hidupnya Mom Andrea adalah masa kecilnya yang kelam, tetapi hal tersebut telah membuatnya bisa belajar memahami asam garamnya kehidupan. Selalu bisa mengambil hikmah dari pahitnya pengalaman hidup manusia yang sering banyak dizalimi.

Dalam sebuah tulisannya, Mom pernah mencurahkan perasaannya bagaimana sakitnya dizalimi banyak orang, mulai dari keluarga, sahabat dekat, hingga orang yang mungkin paling dipercaya. Namun, nyatanya mereka seolah habis manis sepah di buang. Beberapa tulisan Mom Andrea yang dimuat NarasiPost.Com banyak mengandung hikmah kehidupan yang sangat inspiratif.

Tidak hanya dalam hal finansial, Mom Andrea juga dikenal karena keaktifannya dalam membimbing para penulis. Ia selalu siap memberikan arahan dan motivasi kepada mereka yang ingin menjadi penulis ideologis yang hebat. Mom melihat para penulis ini sebagai aset berharga yang harus dibina dan dikembangkan. Ia percaya bahwa tulisan yang baik dan berlandaskan nilai-nilai Islam dapat menjadi senjata yang ampuh dalam dakwah.

Keberhasilan NarasiPost.Com tidak lepas dari keistikamahan para penulis ideologis yang sering ditegur Mom ketika ada tulisan yang dianggapnya kurang berkualitas. Setiap artikel, berita, dan opini yang diterbitkan selalu melalui proses kurasi yang ketat untuk memastikan kesesuaian dengan nilai-nilai Islam. Mom Andrea melalui Tim Redaksinya tidak pernah kompromi dalam hal ini, meskipun sering kali harus berhadapan dengan tekanan dari berbagai pihak yang memiliki kepentingan berbeda.

Kini, NarasiPost.Com telah menjadi salah satu media online terdepan yang dikenal karena keberaniannya menyuarakan kebenaran dan konsistensinya dalam dakwah Islam kaffah. Mom Andrea, dengan segala keterbatasannya, berhasil membuktikan bahwa ketulusan, dedikasi, dan loyalitas bisa mengubah segalanya. Sosok ibu yang sederhana ini telah menjadi inspirasi bagi banyak orang, menunjukkan bahwa perjuangan untuk kebaikan tidak akan pernah sia-sia.

Jantung Berdenyut Kencang

Ibarat jantung yang selalu berdenyut, sosok Mom Andrea adalah jantung yang selalu berdenyut kencang karena hampir 24 jam harus selalu terjaga memerhatikan geraknya NarasiPost.Com yang dari awal mengambil sikap cerdas dalam literasi media, bijak dalam menangkap peristiwa kunci.

Tanpa dedikasi dan pengorbanannya, media ini mungkin tidak akan pernah ada. Namun, seperti jantung tidak terlihat dari luar, tetapi nyata terasa menjadi penggerak lahirnya para penulis ideologis yang hebat dan taat menyampaikan dakwah syariat Islam secara kaffah. Kisahnya adalah bukti nyata bahwa dengan niat yang tulus dan usaha yang sungguh-sungguh, segala sesuatu mungkin terjadi. Pepatah Arab mengatakan, Man jadda wajada : "Siapa yang bersungguh-sungguh, maka ia sungguh akan berhasil."

Oleh karena itu, Mom Andrea tidak hanya menjalankan tugasnya untuk membesarkan media, tetapi telah menjalankan misi mulia yang akan terus dikenang dan diapresiasi oleh banyak generasi mendatang. Ingatlah sebuah hadis yang berbunyi,

إِذَا أَحْسَنَ أَحَدُكُمُ إِسْلَامَهُ فَكُلُّ حَسَنَةٍ يَعْمَلُهَا تُكْتَبُ لَهُ بِعَشْرِ أَمْثَالِهَا إِلَى سَبْعِمِائَةِ ضِعْفٍ وَكُلُّ سَيِّئَةٍ يَعْمَلُهَا تُكْتَبُ لَهُ بِمِثْلِهَا

Artinya: "Jika salah seorang di antara kalian memperbaiki (amal) Islamnya, maka setiap kebaikan yang ia kerjakan dicatat baginya sepuluh kali lipat hingga tujuh ratus kali lipat. Dan setiap kejahatan yang ia kerjakan dicatat baginya satu kali (kejahatan)." (HR. Bukhari dan Muslim).

Wallahu a'lam bish-shawaab. []

Disclaimer

Www.NarasiPost.Com adalah media independent tanpa teraliansi dari siapapun dan sebagai wadah bagi para penulis untuk berkumpul dan berbagi karya.  NarasiPost.Com melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda. Tulisan yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim tulisan/penulis, bukan Www.NarasiPost.Com. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email narasipostmedia@gmail.com

Kontributor NarasiPost.Com
Maman El Hakiem Kontributor NarasiPost.Com
Previous
Banjir, Perubahan Iklim, dan Pembangunan Kapitalistik
Next
Ibu, Jangan Biarkan Fitrahmu Direnggut!
4.2 6 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

11 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Firda Umayah
Firda Umayah
3 months ago

Barakallah untuk Pak Maman

Arum Indah
Arum Indah
4 months ago

Bagus amat tulisannya...

angesti widadi
4 months ago

Menangis dalam diam saya membaca tulisan ini, sungguh mengharukan......

Sartinah
Sartinah
4 months ago

Selalu menarik kalau mengulas tentang mom

Rere Ummu Sophia
Rere Ummu Sophia
4 months ago

Wah story nya kereen

Netty al Kayyisa
Netty al Kayyisa
4 months ago

Kereeen

Dia dwi arista
Dia dwi arista
4 months ago

Ulasannya keren banget nih Pak Maman

Isty Da'iyah
Isty Da'iyah
4 months ago

Yup, sepakat dengan artikel ini.

Maman El Hakiem
Maman El Hakiem
4 months ago

Mom, jauh di mata dekat di NP

Mimy muthmainnah
Mimy muthmainnah
4 months ago

Seperti jantung yang tidak terlihat dari luar tapi nyata jadi penggerak lahirnya para penulis ideologis yang hebat dan istikamah mendakwahkan Islam kaffah dialah Mom Andrea

Novianti
Novianti
4 months ago

Tegas, menyampaikan apa adanya. Di usia tidak lagi muda tetapi semamgatnya tetap membara. Pantang menyerah. Masalah pribadi tidak menghalangi untuk tetap mengurusi urusan umat . Semoga Allah berkahi urusan beliau.

bubblemenu-circle
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram