Pentingnya Taharah bagi Umat Islam

Pentingnya Taharah

Pentingnya taharah atau bersuci bagi seorang muslim sampai hukumnya wajib dijalani. Bagi kaum muslimin yang berakal dan memahami akidah secara menyeluruh, akan mengetahui sebab dan akibat dari tidak melakukannya atau dilakukannya taharah sebagai salah satu rangkaian proses ibadah.

 

Oleh. Desi Wulan Sari
(Kontributor NarasiPost.Com)

 NarasiPost.Com-Islam adalah agama kaffah dan menyeluruh. Segala aktivitas makhluk yang ada di dunia dan isinya diciptakan Allah untuk beribadah hanya kepada-Nya. Al-Qur’an dan hadis yang disampaikan Rasulullah saw. kepada umat manusia merupakan bukti kasih sayang Sang Pencipta kepada makhluk-Nya.

Maka, kehidupan manusia diatur dalam syariat, mulai dari aturan terkecil, seperti bangun tidur hingga yang terbesar seperti aturan bernegara, semua telah Allah berikan panduannya. Masyaallah, sungguh satu agama sempurna yang di turunkan Sang Maha Pencipta.

Dalam Islam pun kita diajarkan untuk selalu melaksanakan salat lima waktu, dan juga salat-salat sunah lainnya. Sebagai syarat sahnya salat, bertaharah atau bersuci harus dilakukan saat ingin melaksanakan ibadah salat, membaca Al-Qur’an, dan hal-hal dilakukan dalam syariat yang didahului dengan bersuci. Berwudu merupakan salah satu bentuk taharah yang wajib dilakukan umat Islam sebelum melaksanakan ibadah salat fardu dan sunah.

Karena pentingnya taharah, maka Islam mengatur bagaimana cara seorang muslim dalam bersuci. Semua itu telah diatur dalam Islam secara rinci. Secara garis besar inilah yang dimaksud dengan taharah yang wajib kita pahami sebagai seorang muslim.

Definisi Taharah

Taharah dalam istilah syariat diartikan sebagai bersuci. Membersihkan diri dari kotoran dan najis yang menempel pada bagian tubuh, pakaian ataupun tempat ibadah umat Islam. Taharah ini juga bagian dari rangkaian syarat sahnya salat. Bersuci dilakukan dengan air atau penggantinya, yaitu tayamum dengan debu. Taharah yang perlu diketahui oleh umat Islam itu terbagi menjadi dua:

Pertama, taharah missiyah atau taharah badan.  Bersuci terhadap hadas dan najis agar hilang kotoran yang menempel di badan adalah kewajiban. Allah mensyariatkan bersuci dengan mandi dan wudu sesuai yang disyariatkan. Jika tidak memungkinkan dengan air, maka bersuci pun dilakukan dengan tayamum menggunakan debu yang suci agar tubuh, pakaian, dan tempat salat menjadi terjaga dari hadas dan najis.

Kedua, taharah maknawiyah. Taharah ini lebih dikenal dengan taharah kalbu. Hati yang bersuci dari kejahatan serta kemungkaran berupa syirik dan maksiat dilakukan dengan cara melakukan amal saleh, bertobat dengan sungguh-sungguh. Dikatakan taharah maknawiyah ini lebih penting dari taharah badan, alasannya karena taharah badan tidak akan mungkin dapat terlaksana jika di hatinya masih terdapat kesyirikan.

Allah Swt. berfirman dalam QS. At-Taubah ayat 28,

 إِنَّمَا الْمُشْرِكُونَ نَجَس

“Sesungguhnya orang-orang musyrik itu najis”

Pentingnya taharah atau bersuci bagi seorang muslim sampai hukumnya wajib dijalani. Bagi kaum muslimin yang berakal dan memahami akidah secara menyeluruh, akan mengetahui sebab dan akibat dari tidak melakukannya atau dilakukannya taharah sebagai salah satu rangkaian proses ibadah.

Taharah badan dan taharah hati keduanya saling berkaitan dan tidak dapat dipisahkan. Bersih dari kotoran hati berupa kesyirikan, dengki, dendam, kesombongan ujub, dan ria, dan sebagainya. Bersuci hati dilakukan dengan cara bertauhid, dan mempertinggi keimanan.

Taharah Bagian dari Iman

 

Dalam Shahih Muslim bi-Syarh al-Nawawi, menyebutkan perbedaan pendapat ulama tentang makna “syathr al-iman”,kebersihan atau kesucian merupakan bagian dari keimanan. Namun maknanya antara yang satu dengan yang lain saling berdekatan dan saling melengkapi. Inilah bentuk-bentuk makna taharah dari para ulama, di antaranya:

Pertama, pahala wudu berlipat hingga separuh pahala iman. Keimanan hakiki mencakup kebersihan (kesucian) lahir dan batin, dan wudu menyucikan lahir. Sehingga pilar keimanan ada dua, yaitu membersihkan sesuatu yang lahir (jasmani), dan membersihkan sesuatu yang batin (rohani).

Kedua, bersuci sebagian dari iman, maksudnya iman menghapuskan dosa-dosa sebelumnya (besar ataupun kecil), demikian wudu mampu menghapuskan dosa-dosa kecil, di mana wudu merupakan taharah yang wajib, dan dianggap tidak sah jika tanpa disertai keimanan.

Ketiga, taharah adalah syarat sahnya salat, sehingga taharah itu bagaikan sebagian (syahr). Arti syahr tidaklah mesti separuh secara hakiki. Bisa jadi maknanya bahwa iman adalah pembenaran dengan hati dan kepatuhan dengan perbuatan lahir. Keduanya bagian dari iman, sedangkan taharah itu mencakup salat, di mana salat itu merupakan bentuk kepatuhan dalam perbuatan lahir, sehingga syarat sah salat dengan wudu.

Adapun rangkaian taharah dalam berwudu sebelum mengerjakan salat telah Allah sampaikan dalam surah Al-Maidah [6], dimulai dengan membasuh muka, tangan sampai siku, usapan kepala, dan basuh kaki hingga kedua mata kaki. Bahkan disebutkan juga jika kalian dalam keadaan junub maka mandilah. Begitu pun anjuran tayamum dengan debu atau tanah yang bersih, dilakukan jika dalam keadaan tertentu seperti sakit, tidak ada air, menyentuh perempuan, atau buang air kecil atau besar.

Dari Ibnu Umar radhiyallahu anhuma, Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda,

لَا يَقْبَلُ اللَّهُ صَلَاةً بِغَيْرِ طَهُورٍ

 "Tidaklah diterima salat tanpa bersuci, tidak pula sedekah dari ghulul (harta haram)." (HR. Muslim)

Itulah makna taharah atau bersuci yang wajib diketahui umat Islam, dan memahami pentingnya taharah bagi umat Islam. Ketika kita taat pada apa yang diperintahkan dan disunahkan, semua itu tidak perlu dipertanyakan lagi manfaatnya. Allah yang lebih tahu manfaat bagi manusia itu sendiri, dan pastinya menuju kepada kemaslahatan. Wallahu a'lam bishawab

Disclaimer

Www.NarasiPost.Com adalah media independent tanpa teraliansi dari siapapun dan sebagai wadah bagi para penulis untuk berkumpul dan berbagi karya.  NarasiPost.Com melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda. Tulisan yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim tulisan/penulis, bukan Www.NarasiPost.Com. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email [email protected]

Kontributor NarasiPost.Com
Desi Wulan Sari Seorang penggiat dakwah dan Kontributor NarasiPost.Com
Previous
Jalan yang Terang
Next
Menko Marves “Jualan” Energi Lagi?
3.8 6 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

8 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
R. Bilhaq
R. Bilhaq
1 year ago

syukron atas pemaparannya..

Firda Umayah
Firda Umayah
1 year ago

Taharah itu wajib dipahami. Sayangnya, dalam sistem pendidikan sekuler, saya temukan masih banyak muslim yang belum paham taharah.

Desi
Desi
1 year ago

MasyaAllah tabarakallah terimakasih intuk komen-kontennya sahabat saliha yang mendukung

Yuli Sambas
Yuli Sambas
1 year ago

Islam adalah agama yang sempurna. Hingga aspek kesucian dan bersuci pun ada aturannya. Masya Allah

Mimy Muthamainnah
Mimy Muthamainnah
1 year ago

Masyaallah begitu sempurna, hanya Islam yang mengajarkan bagaimana menjaga kebersihan dan kesucian diri baik fisik maupun nonfisik.

Sherly
Sherly
1 year ago

Islam aturan yang memanusiakan manusia, hingga perkara bersuci atau taharah saja diatur. Maka, umat Islam dikenal sebagai umat yang bersih. Lebih dari itu, umat Islam diajarkan agar bersih tidak hanya fisik tapi juga hati. Masyaallah.

Dia dwi arista
Dia dwi arista
1 year ago

Ajaran Islam terkenal dengan taharahnya. Itu salah satu pembeda Islam debgan agama lainnya

Sartinah
Sartinah
1 year ago

Maayaallah, luar biasanya Islam ya yang mengajarkan setiap perkara. Dari yang kecil hingga besar, dari perkara taharah sampai urusan negara sekalipun. Inilah sebaik-baik ajaran bagi manusia yang pasti menyelamatkan.

bubblemenu-circle
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram