Menanti Senyum Ibu

Anak menangis dalam dekapan
Nurani binasa tanpa jeda
Dunia dalam himpitan dan jeratan
Berduka hingga sakit tiada tara


Oleh: Ummu Nazara

NarasiPost.com - Tatap kosong nan pilu
Hiasi para ibu hari ini
Jiwa meronta terbelenggu
Hasrat jiwa tak terperi

Terpasung pekat jelaga kapitalisme
Punahkan akal hati nurani
Rontokkan idealisme
Demi citra semu kehidupan kini

Ketika belajar tanpa sekat ruang
Gagap mendera para ibu
Ditambah harga-harga melayang
Pikiranpun menjadi beku

Anak menangis dalam dekapan
Nurani binasa tanpa jeda
Dunia dalam himpitan dan jeratan
Berduka hingga sakit tiada tara

Tapak demi tapak berjalan
Membawa bongkahan harapan
Berbalur debur ombak lautan
Menuju Sang Pemilik Keabadian

Tak ada jalan lain yang mulia
Terapkan aturan sempurna
Ibu tersenyum pada dunia
Hilangkan duka nestapa
Berhiaskan agung syari’at-Nya

Disclaimer

Www.NarasiPost.Com adalah media independent tanpa teraliansi dari siapapun dan sebagai wadah bagi para penulis untuk berkumpul dan berbagi karya.  NarasiPost.Com melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda. Tulisan yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim tulisan/penulis, bukan Www.NarasiPost.Com. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email [email protected]

Kontributor NarasiPost.Com Dan Pegiat Pena Banua
Ummu Nazara Kontributor NarasiPost.Com
Previous
Menjaga Kewarasan Ibu
Next
Tafakur dan Semangat Beramal Menyongsong Janji-Nya
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
bubblemenu-circle
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram