"Samudra impian melambaikan senyuman menawan.
Mengiba dan menanti untuk hancurkan ancaman berbalapan.
Ajudan perkasa siap menerjang barisan kebaikan.
Pecahkan buih dengan balutan janji bercakapan"
Oleh. Firda Umayah
(Penulis Inti NarasiPost.Com)
NarasiPost.Com-Alam semesta menjadi saksi akan kebisuan mimpi
Saat samudra berlari membawa angan yang terpatri
Orkestra kehidupan mengalun lambat namun pasti
Menambah deretan perjuangan yang penuh arti
Simfoni egoisme berperang melawan angan
Membujuk dan merayu setiap harmoni penuh ajakan
Kalaulah ada peluh darah sesegukan yang tersimpan
Bukan penghalang untuk memeluk semua dambaan
Ombak impian berkejar menyapa acuan
Bimbang menerjang harapan penuh hitungan
Akankah berlabuh pada hunian berlimpah jabatan
Ataukah menghimpun doa dengan sebuah ikatan
Nada kehidupan bersahutan membuai harapan
Musik sekuler alunkan gamelan penuh kepalsuan
Menjerat hati membungkam semua arah bayangan
Merobohkan bangunan iman dengan impian penuh jamuan
Samudra impian melambaikan senyuman menawan
Mengiba dan menanti untuk hancurkan ancaman berbalapan
Ajudan perkasa siap menerjang barisan kebaikan
Pecahkan buih dengan balutan janji bercakapan
Maestro licik memutarkan lagu usang tak berkesudahan
Menghipnotis semua kalangan dengan aneka hidangan
Berharap jarahan tetap di tangan tanpa hambatan
Tertawa pongah hilangkan takut akan keruntuhan
Embusan angin mengabarkan sebuah janji nan suci
Sadarkan diri akan arus keji yang menghampiri
Bersama para pemimpi mewujudkan harapan hakiki
Menggenggam asa meski sandungan terus menghampiri
Abrasi mimpi memecahkan karang yang berselimut dikotomi
Menghancurkan arteri aspirasi penuh dengki tak berempati
Genderang suci bergeliat meruntuhkan hegemoni hierarki
Mengulurkan ideologi penuh janji dalam kitab suci
Samudra impian mengempaskan air mata yang terpendam
Berlari memeluk kenangan penuh azam nan menghunjam
Bangkit menyebarkan kalam Ilahi yang lama bersemayam
Mengidam janah menyelami muara temaram nan tenteram
Samudra impian kembali pada fitrah mulia yang ternama
Menyebarkan rahmat bukti kasih sayang Dia Yang Maha Kuasa
Jernihnya air bebaskan diri yang hina nan papa
Sucikan asa yang sempat mati teperdaya dunia[]
Masyaaallah barakallah komennya temen2 keren
Tulisannya bagus. Tentang luasnya samudera. Seorang pemimpi yang memimpikan janji-Nya terwujud. Harus Berulang-ulang di baca agar tahu makna yang tersirat
Seperti halnya luasan samudra, Seperti itulah luasnya impian. Bermimpi untuk melangit menjadikan diri tetap merendah. Menyucikan diri yang tertatih duniawi semata.
Benar sekali. Samudra itu, tidak mudah tercemar karena punya energi positif yang besar dan mampu menetralisir segala yang kurang baik.