Begitulah dakwah berjamaah.
Saling topang kita menguatkan
Jangan saling berpecah
Karena kita satu kesatuan
Oleh. Aya Ummu Najwa
NarasiPost.Com-Dalam gegap gempita dakwah
Bersama kita melangkah
Walaupun kadang ujian membuat goyah
Namun jangan pernah tinggalkan medan dakwah
Jangan pernah lelah
Walaupun hati tengah gundah
Jua resah pun gelisah
Namun ingat kita harus istikamah
Kawan, kau tak sendiri
Ada aku di sini
Bahu membahu kita berdiri
Setelah keterpurukan yang menguji
Berjuang memanglah berat
Namun inilah jalan kita, wahai sahabat
Bersama kita kokohkan tekad
Merintis kebangkitan Islam juga umat
Jangan pernah berpikir untuk mundur
Karena musuh kita tak pernah tidur
Terus mereka meramu tipuan
Agar kita lengah dalam jebakan
Jangan pernah berpikir untuk berhenti
Hanya karena mulut tajam para pendengki
Mereka tak bisa apa-apa kecuali mencaci
Maka jangan kau risau hati
Wahai sahabat surga
Tak ada manusia yang sempurna
Akan selalu ada celah yang menganga
Bahkan jurang perbedaan antara kita
Perselisihan yang kadang bertandang
Kadang sering membuat kita meradang
Namun mari kita selalu ingat
Ikatan akidah kita sangatlah kuat
Sahabat, ingatkan aku jika aku lupa
Karena aku pun juga manusia
Jangan kau pandang aku hina
Jika kealpaanku sedang menyapa
Ulurkanlah tanganmu padaku
Tarik aku dari keterpurukan yang membelenggu
Nasihatmu adalah bukti cintamu
Kelak akan menjadi syafaatmu untukku
Begitupun saat kau alpa
Jangan takut, aku selalu ada di sana
Jangan pernah merasa tak berguna
Karena setiap pengemban dakwah adalah istimewa
Begitulah dakwah berjamaah
Saling topang kita menguatkan
Jangan saling berpecah
Karena kita satu kesatuan
Teman, jangan pernah lelah
Atau berpikir untuk menyerah
Kalah hanya bagi mereka para penentang
Sedang kita sudah Allah pilih sebagai pemenang
syukron telah menyemangati untuk tetap meniti jalan istimewa, yakni jalan dakwah..