Mendekat untuk Taat

Altar bahagia.
Tak ada yang sia-sia.
Ketaatan mendorong rasa setia.
Rumah tangga menjadi surga dunia.

Oleh: Afiyah Rasyad
(Kontributor Tetap NarasiPost.com)

NarasiPost.Com-Aroma kemarahan tak terbendung
Saat bergelantung gugusan mendung
Rasa percaya jatuh tersandung
Mengiringi murka yang bersenandung

Ah, ke mana larinya cinta
Saat cemburu kian merata
Hati terkikis derita
Kala keyakinan diserang dusta

Sedih tak terperi
Terus menjauh dan berlari
Sampai bayangan kebaikan pun tercuri
Susunan kata bersumbunyi di balik jemari

Duhai Pemilik jiwa!
Tanamkan rasa cinta yang tak dapat disewa
Izinkan ia hadir dalam bendungan takwa
Hingga maut merenggut nyawa

Ikatan suci pernikahan
Hadirkan berbagai kenikmatan
Bukan tanpa persoalan
Namun, dua hati terikat karena dorongan keimanan

Mendekat untuk taat
Pada kewajiban terus berkhidmat
Sakinah mawaddah warahmah hingga akhir hayat
Harapan setiap insan yang saling terpikat

Altar bahagia
Tak ada yang sia-sia
Ketaatan mendorong rasa setia
Rumah tangga menjadi surga dunia

Mendekat untuk taat
Berpeluk tuntunan syariat
Berayun-ayun syukur nikmat
Badilan juhdi tinggalkan maksiat[]

Disclaimer

Www.NarasiPost.Com adalah media independent tanpa teraliansi dari siapapun dan sebagai wadah bagi para penulis untuk berkumpul dan berbagi karya.  NarasiPost.Com melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda. Tulisan yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim tulisan/penulis, bukan Www.NarasiPost.Com. Silakan mengirimkan tulisan anda ke email [email protected]

Penulis Inti NarasiPost.Com
Afiyah Rasyad Penulis Inti NarasiPost.Com dan penulis buku Solitude
Previous
Cintailah Produk-Produk Indonesia Hanyalah Slogan Tanpa Penerapan
Next
Squid Game, Deskripsi Hidup Suram dalam Sistem Buram
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
bubblemenu-circle

You cannot copy content of this page

linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram